SMAN8KEDIRI.SCH.ID – SMAN 8 Kediri menyelenggarakan acara Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) bertemakan ‘Generation of Nusantara’ bertujuan mencetak generasi pelajar pancasila yang berkarakter, berprestasi, dan berwawasan global. Acara ini dilaksanakan mulai Senin, 17 Juli hingga Jum’at, 21 Juli 2023.
Ketua Pelaksana MPLS, Waka Kesiswaan Agus Syakir, M.Pd.I, menyampaikan bahwa. “kami berkomitmen untuk membentuk siswa yang bernalar kritis akan Pancasila sebagai dasar negara dan ideologi bangsa,” ujar Agus Syakir. MPLS dimulai dengan apel pembukaan yang dihadiri oleh seluruh siswa baru, guru, dan staf sekolah. Mengajarkan pada siswa mengenai pentingnya disiplin dan kemandirian. Materi yang disampaikan seperti wawasan Wiyata Mandala, Pengenalan Kurikulum sekolah, Tata Tertib dan Profil Pelajar Pancasila, Pendidikan Bela Negara, serta berbagai materi pengenalan lingkungan sekolah dari OSIS dan Ekstrakurikuler melalui pertunjukan Paskibraka, PMR, Banjari, tari, Cheerleader, musik, dan berbagai cabang olahranga yang ada di SMAN 8 Kediri.
Puncak acara MPLS kegiatan Pensi siswa baru melakukan pertunjukan tari, drama, nyanyi musikalisasi puisi serta pagelaran seni lainnya, sebagai ruang untuk berkreasi dan mengekspresikan gagasan mereka dalam mengekspresikan pelajar Pancasila.
Agus Syakir menuturkan, “Melalui MPLS kami berharap siswa baru dapat memahami dan menjalankan Pancasila bukan hanya sebagai simbol, tetapi juga mereka mampu mengaktualisasikan dalam sikap, perilaku, dan tindakan. Serta menjadi bagian dari Almamater Smadela yang berprestasi, sebagaimana slogan sekolah, maju terus raih prestasi.